Resep Rendang Padang
Wednesday, September 16, 2015
Add Comment
Kebanyakan orang malas memasak rendang padang karena membayangkan
prosesnya yang rumit. Padahal proses rumit tersebut sangat sepadan
dengan hasilnya. Jika diolah hingga benar-benar kering, lalu dikemas
dalam wadah kedap udara dan disimpan dalam freezer, rendang padang bisa
bertahan hingga berbulan-bulan. Anda bisa mengolahnya dalam jumlah agak
banyak, dan menghangatkan sedikit demi sedikit saat ingin makan berlauk
rendang. Berikut ini kami sajikan resep rendang daging asli padang yang bisa anda coba.
Resep Rendang Padang
Waktu persiapan
Waktu memasak
Waktu total
Saran penyajian: 5
Bahan-bahan
Bahan:
- 500 gram daging sapi, potong menjadi 10
- 600 ml santan kental, dari 1.5 butir kelapa
- 300 gram baby potato
- 5 sdm minyak goreng
- 300 ml air
Bumbu halus:
- 10 buah cabai merah iris
- 6 butir bawah merah
- 3 siung bawah putih
- 3 cm kunyit
- 3 cm jahe
- 3 cm lengkuas
- 1 sdm garam
Bumbu lainnya:
- 1 lembar daun kunyit
- 1 batang serai
- 2 butir asam kandis
Cara membuat
- Tumis bumbu hingga harum, masukkan daging, aduk hingga berubah warna. Masukkan daun kunyit, serai, dan asam kandis. Aduk perlahan.
- Tuangkan air dan masukkan baby potato. Masak hingga air menyusut. Aduk perlahan sesekali.
- Masukkan santan, masak dengan api sedang. Biarkan hingga daging empuk, kuah kering, dan berminyak. Angkat, sajikan.
0 Response to "Resep Rendang Padang"
Post a Comment